Tidur Siang 10 Menit Per Hari Tingkatkan Performa Tubuh

3:35 PM



Kesibukan kerja menuntut kita untuk terus berkonsentrasi di depan layar. Menurut penelitian terbaru, setiap orang membutuhkan setidaknya 10 menit untuk tidur siang. Hal itu berguna untuk meningkatkan fokus dan produktivitas, berdasarkan Forbes.

Para peneliti telah menguji empat rentang waktu tidur siang, yakni 5, 10, 20 dan 30 menit. Berikut adalah ringkasan dari hasil penelitian mereka:
  1. Orang yang tidur siang 5 menit secara teratur merasa lebih bugar daripada mereka yang tidur tidak terkontrol.
  2. Orang yang tidur siang 10 menit per hari dapat memperbaiki kebugaran mereka selama 155 menit ke depan.
  3. Orang yang tidur siang 20 menit setiap hari akan menambah energi hingga 125 menit kemudian.
  4. Orang yang tidur siang 30 menit per hari malah menyebabkan gangguan, seperti merasa pusing atau dan disorientasi.

Masalahnya, kita sering kali tergoda untuk tidur siang lebih lama (lebih dari 10 menit). 

Jadi, pastikan Anda memilih waktu tidur siang yang tepat. Ada hal lain yang perlu Anda perhatikan, yakni kebiasaan tidur di sore hari. Studi ini menemukan bahwa tidur di sore hari bisa menyebabkan mengganggu irama sirkadian tubuh. Alhasil, kualitas tidur malam jadi terganggu. 

Waktu terbaik untuk tidur siang adalah pertengahan hingga akhir pagi atau menjelang siang hari. (Agayabak/dailymail)

You Might Also Like

0 comments

yuk.. tinggalkan komentar kamu disini.,

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images

Instagram

Subscribe