Pray-O-Mat, Kotak Doa Instan Hadir Di Inggris

2:55 PM


Sebuah jasa unik kini hadir buat memenuhi kebutuhan Anda dalam berdoa. Tim Universitas Manchester di Inggris membuat terobosan unik berjuluk Pray-O-Mat, sebuah kotak doa instan. Jadi Anda tinggal memasukkan koin, memilih doa, mendengarkannya, dan mengucapkan amin.


Surat kabar the Daily Mail melaporkan, kotak doa instan itu adalah contoh proyek Pusat Penelitian Arsitektur Universitas Mancesther. Tim itu dipimpin Dr. Ralf Brand. Dia mengatakan gagasan dasar pembuatan Pray-O-Mat adalah buat menghadirkan sebuah ruang lintas agama bagi umat manusia. "Meski terlihat biasa, tapi terselip pesan serius kami dalam Pray-O-Mat," kata Brand. Biayanya buat sekali berdoa 5 pound sterling (Rp 74 ribu).

Pray-O-Mat adalah ubahan dari kedai foto instan. Proyek itu dimulai tiga tahun lalu dan memakan dana 500 ribu pound sterling atau setara Rp 7.4 miliar. Mereka meniru layanan serupa di Jerman berjuluk Gebetomat, hasil karya seniman Oliver Sturm. Tetapi jasa itu hanya bagi penganut Nasrani.

Pray-O-Mat buatan tim Universitas Manchester menampung lebih dari 300 doa dalam 65 bahasa dari Nasrani, Buddha, Islam, Judaisme (Yahudi), Hindu, bahkan Scientology, sebuah aliran sempalan Kristen. Kotak doa itu juga menyediakan doa tradisional orang Aborigin dan kidung rohani penganut Voodoo. Saat menggunakan kotak doa ini, Anda tinggal duduk, memasukkan koin, dan memilih doa sesuai keinginan dalam agama Anda anut lewat layar sentuh.

Saat ini Pray-O-Mat sudah membuka gerai di 250 tempat antara lain rumah sakit, pusat perbelanjaan, bandar udara, dan kampus-kampus. Tetapi sayang penempatan kotak doa itu berada di lokasi kurang strategis. (Agayabak/Dailymail)

You Might Also Like

0 comments

yuk.. tinggalkan komentar kamu disini.,

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images

Instagram

Subscribe