Peta "165 Terabyte" Siap Melengkapi Bing Maps

4:27 PM




Tak mau ketinggalan dari Google dan Apple yang sedang ramai diberitakan seputar software map buatannya, Microsoft mengumumkan penambahan gambar-gambar satelit resolusi tinggi untuk layanan Bing Maps Kumpulan gambar berbagai lokasi di bumi hasil tangkapan kamera satelit dan pesawat terbang tersebut berjumlah 165 Terabyte (TB), lebih besar dari jumlah foto-foto satelit Bing Maps sebelumnya yang sebesar 129 TB.

Wilayah-wilayah yang tercakup dalam pembaruan gambar Bing Maps ini antara lain Amerika Utara, Amerika Selatan, Afrika, Australia, Eropa, dan Asia. Total luas area yang diambil gambarnya hampir 38 juta kilometer persegi.

Contoh foto baru Bing Maps, daerah Fortaleza de Santa Cruz, Jurujuba, Brazil (gambar: Bing.com) 

Bulan ini, keseluruhan atau 100 persen wilayah Amerika serikat telah diambil gambarnya oleh Bing Imagery Technologies. Wilayah Eropa dijadwalkan selesai dipotret pada kuartal ketiga tahun ini. Menurut Microsoft, semua gambar baru ini akan dipublikasikan secara lengkap dalam waktu sebulan ke depan.

Peta baru ini dapat dilihat dari link berikut ini.

Dengan kumpulan gambar baru ini, Bing berharap para pengguna layanannya bisa melihat foto-foto udara berkualitas tinggi di manapun mereka mencari dalam Bing Maps.

"Yang sama pentingnya," kata Microsoft, pemilik Bing, "adalah pengguna bisa memperoleh foto-foto teraktual dari semua lokasi."

Sumber: Kompas

You Might Also Like

0 comments

yuk.. tinggalkan komentar kamu disini.,

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images

Instagram

Subscribe