8 Cara Mudah Untuk Terlihat Muda
6:09 PM
Banyak orang yang tidak percaya diri dengan penampilannya yang terlihat tua. Terlihat tua juga merupakan kekhawatiran para wanita yang mulai berusia lanjut. Untuk mengatasinya healthyandbeloved.com memberikan tips-tips ini untuk Anda:
1. Pertahankan panjang rambut Anda di antara dagu dan leher.
Poni belah samping dan rambut tak lebih panjang dari pundak akan membuat Anda tampak lebih muda.
2. Warna lipstik yang salah bisa membuat Anda terlihat tua.
Jangan menggunakan lipstik berwarna coklat atau matte, karena itu akan mengaburkan garis bibir Anda. Gunakan warna lipstik yang lebih creamy dan glossy jika perlu. Lipstik yang glossy akan membuat Anda tampak muda.
3. Tetap gunakan krim blush dan shadow.
Semakin tua, maka kulit Anda akan semakin kering, sehingga menggunakan blush berbentuk bubuk akan membuat garis wajah dan kerutan Anda terlihat jelas, sementara produk yang berbentuk krim akan membuat kulit Anda terlihat kenyal.
4. Menggulung bulu mata.
Menggulung bulu mata dapat membuat mata Anda terlihat 10 kali lebih besar dan cantik. Pastikan Anda tambahkan maskara, namun gunakan maskara sebelum Anda menggulung bulu mata Anda. Pastikan juga maskara Anda sudah kering ketika melakukannya.
5. Jangan mencabut alis mata Anda secara berlebihan.
Setelah anda berusia 30-an, Anda harus berhati-hati dalam mencabut alis Anda, karena alis cenderung tidak akan tumbuh kembali jika Anda mencabutnya secara berlebihan di usia itu.
6. Coba pemutihan gigi.
Seiring waktu, gigi bisa kuning oleh kopi, teh atau anggur merah. Anda dapat memutihkan gigi dengan cepat dengan produk seperti Crest Whitestrips.
7. Berdiri tegak.
Pikirkan tentang semua wanita seksi yang Anda tahu. Mereka berdiri tegak dan percaya diri. Berdiri tegak dengan postur yang baik tidak hanya akan membuat Anda terlihat lebih langsing dalam hitungan detik, tapi akan membuat Anda terlihat lima tahun lebih muda juga.
8. Tidur malam yang cukup.
Beberapa hal yang membuat orang terlihat tua adalah kurangnya tidur malam yang nyenyak. Ini membuat mata Anda bengkak, kulit Anda pucat dan kusam, serta mengendurkan wajah Anda. (Agayabak/healthyandbeloved)
0 comments
yuk.. tinggalkan komentar kamu disini.,